ARTIS dan produser film Nagita Slavina menganggap film laga dan film horor sama-sama seru untuk disaksikan, sama-sama bisa menghadirkan ketegangan pada penonton.
“Sebagai perempuan, enggak tahu ya, aku merasa pribadi senang sensasinya nonton film horor. Ternyata sensasi nonton film action itu menurut aku kurang lebih sama,” katanya dalam konferensi pers penayangan film Timur, dikutip Jumat (7/11)
“Sebenarnya kurang lebih itu sama, pengalamannya ngeri-ngeri sedapnya itu sama,” lanjut Nagita, yang biasa disapa Gigi.
Produser eksekutif film Timur itu mengatakan bahwa film laga bisa menampilkan adegan perkelahian dan cerita dengan unsur drama yang
menyentuh.
